Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Yudharta Pasuruan Raih Juara 2 Lomba Desain Web Tingkat Nasional
if.yudharta.ac.id, Pasuruan – Abdur Rochim Musa Mahasiswa semester 8 Prodi Teknik Informatika Universitas Yudharta Pasuruan meraih juara 2 lomba desain web antar mahasiswa perguruan tinggi tingkat nasional. Rochim Art nama clubnya berhasil masuk nominasi 5 besar kemudian diadakan pengumuman 3 terbaik akhirnya berhasil menduduki peringkat 2.

Lomba Desain Web ini diselenggarakan pada ajang Software Engineering Festival 2022 yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Rekayasa Perangkat Lunak ITTelkom Surabaya yang mengambil tema Inovasi Software Dalam Sektor Maritim di Era New Normal.
Pengumuman Pemenang lomba diumumkan via zoom pada tanggal 25 Maret 2022. adapun yang juara 1 diraih oleh Mahasiswa AMIKOM Jogjakarta, Juara 2 Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Yudharta Pasuruan dan Juara 3 diraih oleh Mahasiswa ITTelkom Purwokerto.
Rochim sapaannya menuturkan bahwa sangat senang mengikuti ajang lomba karena untuk mengasah dan menjaring teman sesama developer. sebelumnya Rochim dkk pada tahun 2020 sudah pernah juara Desain UI yang diselenggarakan oleh UNIPDU jombang dan memperoleh peringkat 2 tingkat nasional.
Recent Comments